Selasa, 06 April 2021

SAMPAH PLASTIK KELELERAN DI SIDOARJO, RIVER WARRIOR SURATI BUPATI

Aeshnina Didepan Kantor Bupati Sidoarjo
Selasa siang (6/4/2021) Aeshnina Azzahra Aqilani Co Captain river warrior, komunitas pemerhati sungai mengirimkan surat kepada Bupati Sidoarjo. "Kami prihatin melihat banyaknya timbunan sampah disungai dan tak terurus" ungkap Aeshnina saat memberikan surat di Kantor Bupati Sidoarjo. " Kami mendesak Bupati Sidoarjo agar membuat kebijakan pelarangan plastik sekali pakai, penyediaan TPST tiap desa di Sidoarjo, peraturan tentang pemilahan dari rumah agar masyarakat tidak membuang sampah plastik ke sungai-sungai di Sidoarjo" ujar thara bening Sandrina Captain river warrior.

"Dari inventarisasi timbulan sampah plastik ilegal ditemukan di wilayah Kecamatan Krian, Kecamatan Tarik, Kecamatan Taman, Kecamatan Waru, Kecamatan Sukodono, Kecamatan Balongbendo dan terutama di Desa Tropodo, Wonoayu, Pilang, kami temukan banyak sampah plastik keleleran tidak terurus," Ujar Thara Bening Captain river warrior., lebih lanjut mahasiswi Jurusan Budidaya perikanan Fakultan Kelautan dan Perikanan Unair ini meminta Bupati Sidoarjo untuk lebih meningkatkan perhatian pada pembangunan sarana pengelolaan sampah pada tingkat desa dan mendorong upaya pemilahan sampah mulai dari rumah.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NINA MINTA NORWEGIA IKUT PULIHKAN PENCEMARAN KALI BRANTAS

Nina Menyerahkan Surat Protes kepada Erlend Haugen, Delegasi Norwegia Dalam INC4, di Shaw Centre Ottawa, Kanada (27/April/2024) Aeshnina Mem...